Prabowo-Gibran Menang Telak di TPS Khusus Rutan Kelas IIB Pacitan

Posted by Radio Grindulu FM Pacitan 104,6 MHz on Rabu, Februari 14, 2024

GrinduluFM Pacitan - Pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subiyanto – Gibran Rakabuming Raka menang telak di TPS khusus 901 Rutan Kelas IIB Pacitan.

Pasangan Prabowo - Gibran meraih suara terbanyak mengungguli dua kandidat lainnya Anies - Muhaimin dan Ganjar - Mahfud dalam pencoblosan tanggal 14 Februari pada Pemilu 2024.

Di Rutan Kelas IIB Pacitan ada TPS khusus yakni TPS 901 kemudian dari DPT dan DPTb dirutan jumlahnya untuk warga binaan 73 orang kemudian pegawai jumlahnya 11 orang.

Warga binaan yang tidak terakomodir mendatangkan TPS dari luar Rutan jumlahnya ada 39 orang untuk TPS 2, TPS 6 dan TPS 7. Termasuk 10 warga binaan juga menggunakan hak pilih di TPS dari luar tersebut.

Kepala Rutan Kelas IIB Pacitan Dewanto mengatakan pasangan Prabowo-Gibran menang telak di TPS khusus. Pasangan Prabowo-Gibran mendapat 53 suara, pasangan Anies-Muhaimin dapat 15 suara dan pasangan Ganjar-Mahfud mendapat 21 suara.

“Jumlah warga binaan sebanyak 117 orang; kemudian mendatangkan TPS dari luar rutan yakni TPS 2, 6 dan 7 sebanyak 39 orang yang tidak terakomodir sehingga total jumlah pemilih di TPS rutan kelas IIB Pacitan sebanyak 129 orang,”katanya.

Di Rutan Kelas IIB Pacitan, warga binaan mulai menyalurkan hak pilih pukul 07.00 WIB.

Pencoblosan hingga penghitungan suara berjalan lancar.

“Untuk TPS 901 pasangan Prabowo-Gibran memang telak dengan perolehan 53 suara dibanding dua kandidiat lainnya, suara sah ada 89, suara tidak sah nol.”pungkasnya.

Reporter:Asri

Blog, Updated at: 18.22
Tuliskan komentar positif Anda di bawah ini
03